Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Etika mengantri di Alfamart

Barusan ke ATM di sebuah mini market. Fara tergoda ambil susu kotak. Gadis 3 tahun ku itu bayar dengan mengantri di belakang orang yang sedang dilayani. Entah karena Fara kecil atau apa, tiba-tiba ada di antrian ke empat. Orang-orang dewasa itu seenaknya menyalip antrian. Dan si kasir cantik itu diam tak bereaksi seraya tetap menampilkan senyum manisnya. Saya lihat dari kejauhan (3 meter tanpa sekat)

Fara berbeda dengan kakak-kakanya yang lain. Dia mungil, murah senyum tapi pendiam. Setelah transaksi atm selesai, saya bergabung antri bersama Fara yang udah mulai nahan tangis. Yup betul, saya mendamprat si kasir. Dengan entengnya dia jawab "biasa donk, urusan antrian doank!" Belum pernah ketelak sendok ini orang !!! Fara memang akhirnya mendapatkan tempatnya semula, tapi bukan itu yang saya mau. 

WTF

Oh no dear...saya sebagai ibu mati-matian mengajarkan anak-anak disiplin dan menghormati oranglain. Semuanya runtuh saat kamu seenaknya menghancurkan hati anak saya yang tertib antri.

Senin, 5 September 2016

Posting Komentar untuk "Etika mengantri di Alfamart"